Senin, 15 Maret 2010

Syarat Organisasi

Sebaik baik manusia ialah manusia yang bisa memberikan manfaat bagi manusia yang lain (alhadits)


Hadits diatas merupakan anjuran penting bagi kita, sebagai makhluk sosial dari russulullah , bahkan pada hadits yang lain (Riyadhus salihin bab nasihat) beliau bersabda”

(tidak beriman salah seorang diantara kalian sebelum ia menyayangi saudaranya sebagaimana ia menyayangi dirinya sendiri, HR Bukhari Muslim)

Untuk berbuat baik kepada orang lain, bisa kita dilakukan secara personal bisa juga secara kolektif namun akan lebih ringan bila hal tersebut dilakukan secara kolektif atau bersama-sama, nah !! karena itulah kita butuh berorganisasi agar perbuatan baik kita kepada orang lain lebih terasa manfaatnya secara umum, karena dengan berorganisasi semua pekerjaan berat dan ringan dapat dipikul secara bersama-sama, sesuai dengan keahlian dan kemampuannya masing-masing dalam satu kordinasi, dan dengan berorganisasi kita belajar bertanggung jawab, sesuai dengan posisi kita dalam ormas tersebut. Seorang anggota tentu beda dengan pengurus tanggung jawabnya, seorang ketua meski terlihat diam, sebenarnya dia bekerja dengan otaknya dan tentu jauh lebih besar tanggung jawabnya dari anggota.

Lalu sekarang bagaimana cara kita membuat sebuah organisasi ?

Sebenarnya sebuah ormas tidak perlu wah ! yang penting disesuaikan dengan tingkat sumber daya manusia yang dimilikinya, dan tujuan yang akan dicapainya, dan tak lupa pula jumlah personal yang akan terlibat secara ulet didalamnya, lalu apa syarat-syarat organisasi ?

Secara pokok syarat organisasi yaitu :

1. Ada AD&ART anggaran dasar dan anggaran rumah tangga , ini penting, agar sebuah ormas mempunyai aturan yang jelas dari domisili, nama ormas, arti logo/simbol, susunan pengurus dan tugas serta tanggung jawabnya etika-etika yang berkaitan dengan hak kewajiban dan sangsi bagi anggota dan pengurus sirkulasi keuangan dll.

2. Adanya pengurus, ini juga penting, agar setiap program yang dijalankan ada yang mengkoordinir dan bertanggung jawab, dari mengkonsep program, pembagian tugas bahkan bila perlu membentuk kepanitiaan.

3. Ada anggota, so pasti ! kalau tidak ada anggota siapa yang mau turun kelapangan , anggota sebagai ujung tombak dalam ormas yang berhadapan langsung dengan masyarakat atau simpatisan, yang mendengar secara langsung keluhan dan masukan dari masyarakat dan menjadi masukan berharga bagi organisasi.

4. Ada pembagian tugas yang jelas, ini juga penting lo ! supaya setiap personal yang terlibat dalam ormas tersebut tidak ngiri, dan tentunya pembagian tugas tersebut sesuai dan proporsional.

5. Ada program kerja, Nah ! ini adalah napas organisasi kalau organisasi tidak punya program maka semua personal akan jengah, bosan karena monoton, maka perlu diciptakan suasana suasana baru, dan eopurea untuk memunculkan ide ide kreatif dan selalu pasang telinga mendengar apa kemauan masyarakat yang bisa dikelola dan ditangani oleh organisasi, bila program menumpuk maka buatlah skala prioritas.

6. Ada tujuan, so pasti ! dan itu mesti /harus dan wajib kalo gak ada tujuan yang jelas, mau ngapain buat organisasi, mendingan tidur .

7. Ada kerja sama, Ingat KERJASAMA, bukan SAMASAMA KERJA, kerja sama berarti bekerja dalam satu kordinasi yang sudah terkonsep dengan jelas, pembagian tugas yang jelas dan tanggung jawab yang jelas, kalo samasama kerja, setiap kita setiap hari sama-sama kerja tapi kan tujuannya berbeda.

Sebenarnya dalam rumah tangga kita secara tidak sadar telah terbentuk sebuah organisasi kecil, yaitu organisasi rumah tangga, ketuanya adalah kepala keluarga bendahara dan sekretarisnya ibu rumah tangga dan anggotanya adalah yang tinggal dalam rumah itu, Gimana ? gampang kan bikin organisasi

Silahkan baca artikel lainnya yang terkait dengan pos di atas

0 komentar:

Posting Komentar

:a   :b   :c   :d   :e   :f   :g   :h   :i   :j   :k   :l   :m   :n   :o   :p   :q   :r   :s   :t

Tinggalkan kesan anda di sini