Rabu, 20 Februari 2013

Tim 1 Em



Sebagai follow –up atau tindak lanjut  dari hasil rapat pada hari Ahad tanggal 17 Pebruari 2013 maka dibentuklah beberapa orang sebagai tim perumus untuk merealisasikan  usulan dari saudara Samsuto .

Tim ini merupakan tim external, yakni bersifat otonom dengan teknis tersendiri, atau pengumpulan dananya bukan seperti biasa yang konvensional.

Pencarian dana ini berangkat dari pengalaman yang bersangkutan saat shalat jum,at di daerah perkantoran, sebenarnya cara ini adalah cara lama, hanya saja sepertinya tehknis pengumpulan dana seperti ini belum banyak dikenal oleh warga Madura, admin (saya) sendiri hanya dua kali kalau tidak salah bertemu dengan cara ini .

Cara pengumpulan dana seperti ini lebih efektif, dan secara psikologis tidak terlalu membebani mental panitia karena tim eksekutor hanya perlu bertemu dengan pengurus Masjid lalu membuat kesepakatan atau kerja sama, selebihnya hanya membagikan amplop dan penjelasan global tentang Masjid yang akan di bangun baik secara lisan maupun visual.
Efektivitas cara kerja seperti ini tentunya tidak asal, tapi harus dilakukan secara profesional karena objeknya bukan kalangan biasa, dan bukan masjid sekitar namun kalangan menengah ke atas baik secara sosial maupun pendidikan, atau kalangan profesional dan eksekutif .

Kalangan seperti ini , biasanya adalah kalangan yang haus secara spiritual, hingga manakala ada celah untuk menyegarkan fitrah ilahiyahnya Action sosialnya secara visual akan mudah tergugah, bukan hanya itu, pengalaman pribadi dari admin sendiri, saat shalat di sekitar rumah amal jariyahnya berbeda dengan amal jariyah ketika shalat di tempat lain yakni lebih besar di tempat lain, seolah tarif tidak resmi yang terkondisi dari keikhlasan kita saat memberi.

Tim ini kami sebut “Tim 1 Em .. Karena tim ini bekerja , untuk turut merealisasikan pembangunan Masjid yang kemungkinan besar akan menelan angka nominal 1 milyar.
Dalam masalah pengumpulan dana secara pengalaman boleh di kata, saya ini nol meskipun beberapa kali terlibat dalam kepanitiaan, mulai dari bujangan sampai sekarang posisinya tidak lebih dari sekretaris dan saksi saat pengambilan donasi baik dari donatur secara langsung maupun dari bank.

Hmmmm....optimis dengan motivasi dari teman dan sahabat yang seorang motivator.

Pembuatan logistik, berupa proposal

Pemetaan atau inventarisir jumlah masjid yang akan di datangi

Membuat semacam mou dengan pengurus atau dkm masjid.

Doakan semoga berhasil..

Silahkan baca artikel lainnya yang terkait dengan pos di atas

0 komentar:

Posting Komentar

:a   :b   :c   :d   :e   :f   :g   :h   :i   :j   :k   :l   :m   :n   :o   :p   :q   :r   :s   :t

Tinggalkan kesan anda di sini