Jumat, 05 Juni 2009

KAPASITAS ?

Deadline laporan keuangan dari program ambulance, bila dihitung berdasarkan jumlah hari, belumlah sampai hitungan 3 bulanan dan berdasarkan intensitas penagihan juga baru 2 putaran , ini berarti masih cukup waktu bagi panitia untuk melengkapi masalah administrasi yang belum 100 persen rampung, karena jumlah donatur yang terus bertambah, namun bila dihitung berdasarkan selisih bulan( pada saat pertama program ini diluncurkan kepada para donatur) sudah genap 3 bulan, maka tidak ada salahnya panitia memberikan laporan pertama sekaligus menyebarkan undangan kepada rekan-rekan sekampung untuk turut bergabung dengan IKRISMA pada periodenya yang ke 5 , dengan demikian kerja para humas menjadi lebih ringan, apalagi jumlah dana yang didapat dari para donatur di luar dugaan, baik dari segi jumlah donatur maupun dana yang terkumpul.
Jadwal penyerahan laporan agak telat satu hari dari yang telah dijanjikan , ini adalah kesepakatan beberapa pengurus karena ada dana masuk dari rekan yang tak dapat memberikan konfirmasinya kepada bendahara , jadilah jadwal agak molor , tapi ini penting demi menghindari complain dari donatur seminimal mungkin karena dikwatirkan laporan sudah tersebar tapi data belum tercaver di laporan karena telat, sedangkan menunggu laporan berikutnya berarti menunggu selama 3 bulan.
Memperhatikan kiprah para pengurus agak haru, sekaligus salut betapa tidak, ada penumpukan beban tugas yang tidak sehat dan menjadi preseden yang tidak baik pada alur selanjutnya, bila hal itu terletak pada tekhnis teorinya , atau maksimal pada mekanisme pelaksanaannya mungkin agak dimaklumi, tapi kalau sudah merembet kepada tanggung jawab yang tidak semestinya ini lain lagi, namun Alhamdulillah semua rekan pengurus bisa memaklumi tingkat mobilisasi yang rendah dari rekan lain, ini mungkin karena mayoritas anggota dan rekan panitia mempunyai profesi yang sama sehingga kekurangan pada sektor yang lain segera dapat dihendel dengan cepat.
Untuk selanjutnya hal hal seperti ini tentunya harus bisa diatasi , meski pihak yang menghendel merasa rilex saja dengan bebannya. Hal ini cukup penting untuk menuju IKRISMA yang lebih profesional dan jelas kapasitas tiap pengurusnya. Sekali lagi salut !!! buat AMBULANCE...
Silahkan baca artikel lainnya yang terkait dengan pos di atas

0 komentar:

Posting Komentar

:a   :b   :c   :d   :e   :f   :g   :h   :i   :j   :k   :l   :m   :n   :o   :p   :q   :r   :s   :t

Tinggalkan kesan anda di sini