Sabtu, 25 April 2015

Hal dadakan dalam organisasi

Keorganisasian.

Setiap kita, siapapun, usia berapapun bahkan bayi ketika baru lahir setelah registrasi dan verifikasi maka secara otomatis suka atau tidak merupakan bahagian dari sebuah organisasi.

Kita adalah bagian kecil dari organisasi besar yaitu “negara, setidaknya adalah pemimpin dari sebuah rumah tangga.

Apakah organisasi tu ?

Organisasi ialah sekumpulan 2 orang atau lebih yang bekerja sama dengan tujuan dan teknik yang juga disepakati secara bersama-sama , karena organisasi identik dengan kegiatan . ada organisasi berarti ada kegiatan.

Apa tujuannya ?

Tujuan tertuang dalam visi (tujuan jangka pendek) dan misi (tujuan jangka panjang) yang batas batasnya terbingkai dalam AD dan ART.

Warna organisasi .

Warna organisasi terlihat dari nama dan bidang kegiatan yang mendominasi serta mendapat apresiasi yang besar dari pengurus dan anggota. Bila nama adalah kemasan,  maka substansi yang terdapat di dalamnya (idealnya) menjadi jiwa atau ruh dari setiap kegiatannya.

Dalam organisasi tidak boleh ada superioritas , semua  (harus) saling melengkapi sesuai dengan kualifikasinya masing-masing. karena itulah kaderisasi menjadi keharusan  dalam sebuah organisasi.

Organisasi tidak boleh tergantung kepada figur apalagi figur central , setiap person harus siap menjadi badal atau pengganti saat diperlukan.

Tindakan spontanitas diperbolehkan dengan syarat “potensi instabilitasnya terhadap organisasi sama dengan keadaan darurat , yakni bila itu tidak dilakukan akan membahayakan kelangsungan organisasi.



Silahkan baca artikel lainnya yang terkait dengan pos di atas

0 komentar:

Posting Komentar

:a   :b   :c   :d   :e   :f   :g   :h   :i   :j   :k   :l   :m   :n   :o   :p   :q   :r   :s   :t

Tinggalkan kesan anda di sini